Referensi untuk Anda yang Ingin Mengikuti Lomba Menulis Tahun 2020

Inspirasi64 views

Artikel menurut pandangan orang awam adalah sebuah bacaan yang di muat dalam media tertentu misal, koran, majalah, sosial media atau bacaan yang ada di internet dan lainnya, artikel biasanya berisikan ajakan, atau fakta terhadap sesuatu, untuk anda yang ingin mengikuti lomba menulis 2020, sebaiknya anda harus mengetahui tentang pengertian dari pada  karya tulis artikel. Nah di sini saya akan mengulas pengertian artikel menurut para ahli yang terkenal, di antaranya:

  1. Kamus besar bahasa Indonesia atau KBBI, menurut kamus besar bahasa Indonesia artikel merupakan karya tulis yang lengkap seperti esai pada majalah, laporan surat kabar dan lain sebagainya.
  2. Wekipedia ensiklopedia bebas, artikel yaitu sebuah karangan faktual secara lengkap dengan panjang tertentu yang di buat untuk di publikasikan di media Online maupun cetak seperti koran, majalah, buletin dan sebagainya, artikel memiliki tujuan untuk menyampaikan gagasan dan fakta yang bisa meyakinkan, mendidik dan juga menghibur pembaca.
  3. Sumandiria, sumandiria menjelaskan bahwa artikel merupakan karya tulis yang isinya berupa opini yang membahas tentang masalah yang memiliki sifat aktual, dia menjelaskan artikel bersifat kontroversial dan tujuannya untuk menghibur, mendidik, memberitahukan, mempengaruhi dan meyakinkan para pembacanya.
  4. Al-aqli, artikel merupakan sebuah karya tulis yang di tulis oleh masing masing disiplin ilmu serta setiap pembahasan tersebut di kaji dan juga di selesaikan dengan tuntas, jelas dan juga lugas, sehingga para pembaca dapat mengambil inti sari dari karya tulis tersebut.
  5. Andi baso mappatoto, berpendapat artikel merupakan berbagai karya tulis lengkap, tulisan nonfiksi dan juga karangan tertulis yang panjangnya tak tentu.

Selain mengetahui  pengertian dari artikel anda juga harus mengetahui cara penulisan dan juga struktur artikel, berikut ini adalah format penulisan artikel yang baik, seperti halnya karya tulis yang lainnya artikel juga memiliki aturan penulisan yang baik dan benar, dan berikut ini adalah format penulisan artikel berikut penjelasannya yaitu:

  1. Judul, judul adalah salah satu format yang sangat wajib ada dalam setiap karya tulis, dalam artikel judul merupakan cerminan dari isi artikel, judul harus mewakili pembahasan utama dari artikel tersebut, judul pada artikel di tulis dengan kaidah EYD seperti huruf kapital pada setiap huruf pertama setiap kata kecuali kata sambung, seperti di, dan, dengan, ke dan lain sebagainya.
  2. Pengantar, pengantar atau sering di kenal dengan pendahuluan merupakan sedikit gambaran tentang apa yang akan di bahas dalam artikel.
  3. Tubuh artikel, ini merupakan hal terpenting dalam artikel, tubuh artikel merupakan isi artikel atau pembahasan utama di mana ide pokok atau tema dari artikel akan di bahas dan juga di urai, penulisan di bagian ini juga harus di tulis dengan kaidah yang benar.
  4. Yang terakhir yaitu penutup, penutup atau kesimpulan berisi tentang poin penting yang penulis inginkan supaya pembaca mengingat kembali.

Berikutnya yaitu ciri khas dari artikel, yaitu?

  • Biasanya artikel memiliki isi yang bersumber pada fakta.
  • Berisikan tulisan yang singkat, padat dan jelas.
  • Hasil tulisan original.
  • Memiliki sifat faktual dengan menggunakan berbagai data yang di ketahui oleh penulis.
  • Gagasan yang di angkat biasanya menyangkut kebutuhan para pembaca.

Bukan hanya untuk anda yang ingin mengikuti lomba, artikel ini juga bisa di jadikan referensi untuk anda yang ingin belajar menulis artikel, supaya bisa menulis artikel di bayar di sebuah perusahaan yang bergerak di bidangnya.